Apa Itu Hosting Blog, Cara Kerja, dan Contohnya
Ketika Anda akan membuat blog atau website, sudah pasti harus menyediakan hosting dan domain. Bingung apa itu hosting? Hosting blog bisa Anda pahami dengan menyimak ulasan cukup lengkap di bawah ini.
Hosting menjadi salah satu bagian penting yang diperlukan ketika membuat website. Untuk itu Anda perlu mengetahuinya terlebih dahulu, apalagi perlu mengerti hosting yang cocok untuk website atau blog Anda.
Istilah ini sebenarnya sudah bukan lagi istilah yang asing di telinga, bahkan menjadi istilah yang sering Anda dengar.
Apa itu Hosting Blog
Untuk memahaminya tentu saja harus dimulai dari pengertian hosting blog itu sendiri. Secara garis besar, hosting merupakan layanan untuk menyimpan data, gambar hingga file pada suatu blog.
Apa pengertiannya cukup sampai disitu? Tentu saja tidak, Anda perlu mendaftar terlebih dahulu untuk mendapatkan layanan hosting. Sederhananya Anda itu sedang menyewa ruang server fisik, tujuannya untuk menyimpan data itu tadi.
Perkembangan internet, website, blog dan yang berkaitan dengan content creator memang mengalami perkembangan yang pesat. Hosting pun demikian, Anda tidak akan bisa membangun blog yang baik tanpa dukungan hosting.
Hosting dan domain merupakan dua istilah yang berbeda, namun keduanya saling berkaitan ketika Anda membuat sebuah blog atau website.
Seperti yang disebutkan di atas, Hosting blog memungkinkan penggunanya untuk menyimpan data yang berguna pada blog atau website.
Sedangkan domain disebut sebagai alamat yang mempermudah Anda dalam menemukan sebuah blog atau website, contohnya .com, .id, co.id, .org, dan lainnya.
Cara Kerja Hosting Blog
Selain mencari nama domain yang menarik dan akrab di telinga, menentukan layanan hosting juga sangat penting. Sebuah perusahaan yang menyediakan layanan hosting akan menawarkan ruang server untuk menyimpan semua data.
Ketika seseorang menuliskan nama domain website atau blog pada browser, maka host akan mengirimkan semua file yang diperlukan. Penggunaan hosting mirip seperti ketika Anda menyewa sebuah rumah.
Baca juga : Apa Fungsi Domain dan Hosting
Setiap bulan harus membayar biaya sewa bukan? Begitu juga hosting, sehingga setiap bulan atau tahun hosting tetap bisa ditempati sebagai ruang penyimpan data dengan nyaman.
Ketika Anda teratur membayarkan uang sewa maka server akan selalu mudah diakses. Pengaruhnya sangat baik terhadap website, reputasinya tetap terjaga sebagai website yang tidak pernah mengalami gangguan dari segi hostingnya.
Contoh Hosting Blog Yang Banyak Digunakan
Tak perlu khawatir salah pilih dalam menentukan jenis layanan hosting yang sesuai kebutuhan. Ada beberapa contoh hosting blog yang sudah banyak digunakan, diantaranya:
1. WordPress
WordPress merupakan salah satu hosting yang sangat populer di kalangan blogger. Hosting ini mengusung konsep berbagi sumber daya dengan para sesama penggunanya. Konfigurasi hosting ini dibuat secara khusus untuk memudahkan pengguna mengaturnya dalam beberapa klik.
Baca juga : Kriteria yang Harus Ada pada Hosting Terbaik untuk Wordpress
Kelebihan WordPress adalah ramah pemula dan harganya ekonomis. Server dikelola sepenuhnya oleh penyedia hosting. Namun, sumber dayanya terbatas karena dipakai bersama-sama.
2. Shared Hosting
Dilihat dari namanya, dapat langsung diketahui bahwa shared hosting tergolong jenis server yang dapat digunakan oleh banyak pengguna. Hosting ini dapat digunakan bersamaan dengan pengguna lainnya.
Fitur utama hosting seperti disk space pun akan digunakan bersama-sama. Hal ini tentunya akan mempengaruhi kecepatan dalam akses terhadap website. Apabila fitur hosting ini tengah ramai dan terlalu banyak digunakan oleh pengguna lain, maka website Anda pun akan terkena dampaknya.
Analogi sederhananya, hosting ini layaknya sebuah rumah dengan satu dapur dan kamar mandi yang digunakan bersama-sama dengan anggota keluarga lain. Jika kamar mandi sedang digunakan oleh anggota keluarga lain, tentu Anda tidak dapat menggunakannya.
Kelebihan shared hosting adalah sangat cocok bagi pemula, karena server sepenuhnya dikelola oleh penyedia. Selain itu, harganya juga ekonomis dengan fasilitas yang lengkap.
Kekurangannya, jika sumber daya digunakan berlebihan oleh pengguna lain, Anda akan turut mendapatkan imbasnya. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan limit disk space, dan fasilitas lainnya.
3. VPS
Kebalikan dari shared hosting, VPS adalah Virtual Private Server. Melihat dari kepanjangannya, tentu Anda langsung mengetahui jika hosting ini secara khusus digunakan pribadi oleh satu pengguna saja. Oleh karena itu, Anda perlu memiliki keterampilan dalam mengelola server secara mandiri.
Keunggulannya tentu aktivitas Anda tidak akan terpengaruh oleh pengguna lain. Anda juga memiliki kebebasan dalam mengatur server, dan sistem operasi. Anda pun dapat memiliki lebih dari satu akun hosting. Harganya pun masih lebih terjangkau dibanding hosting sejenis.
Sedangkan kekurangannya adalah server sepenuhnya dikelola oleh Anda secara mandiri. Oleh karena itu, Anda perlu memahami dan memiliki keterampilan teknis dalam mengelola server.
4. Cloud Hosting
Cloud hosting memiliki konsep server saling mem-backup. Konsepnya, pada sebuah hosting terdapat beberapa server. Dengan begitu, apabila salah satu server terkendala, maka dapat dialihkan ke server lainnya.
Analoginya seperti memiliki dua kasir dalam satu toko. Jika salah satu kasir antriannya penuh, maka dapat dialihkan ke yang satunya lagi.
Keunggulan hosting ini adalah memiliki sumber daya yang banyak, dan dapat menampung banyak traffic. Server dikelola penuh oleh penyedia hosting sehingga Anda pun akan dimudahkan. Sayangnya, hosting ini memiliki harga lebih mahal dibanding shared hosting dan VPS..
Tips Memilih Hosting Blog
Anda sudah mengetahui apa itu hosting blog dan bagaimana cara kerjanya. Berikutnya, Anda perlu tahu tips yang tepat untuk memilih hosting blog. Hosting blog akan mempengaruhi performa website Anda. Oleh karena itu, pastikan Anda memilih hosting yang memiliki server cepat, dan aman.
Berikutnya, pilihlah hosting yang memungkinkan Anda mampu menjangkau lebih banyak pengunjung sehingga dapat menaikkan traffic website. Caranya, Anda dapat memilih layanan hosting yang menjamin uptime hingga 99 persen. Dengan begitu, website Anda akan selalu online 24 jam.
Anda juga dapat mempertimbangkan untuk memilih layanan hosting yang gratis atau berbayar. Bagi Anda yang hanya berniat membuat website pribadi dengan kepentingan hanya untuk terhubung dengan teman dan keluarga, maka layanan gratis saja sudah cukup.
Hosting blog gratis umumnya menawarkan website siap pakai dengan pengaturan yang mudah. Hal ini dikarenakan Anda tidak perlu lagi melakukan instalasi skrip tambahan atau pun melakukan konfigurasi data ulang. Layanan gratis juga umumnya telah menyediakan template terbatas.
Bagi Anda yang ingin membuat website profesional hingga dapat menjadi sumber penghasilan, maka berinvestasilah dengan hosting blog berbayar. Keunggulannya, Anda akan punya domain sendiri dan jangkauan trafficnya pun lebih luas.
Kegunaan Hosting Blog
Dari pembahasan sebelumnya tentu Anda dapat merumuskan kegunaannya. Kegunaan utamanya adalah hosting blog ini akan menyimpan seluruh data website. Hosting blog juga dapat mendorong performa website agar lebih stabil dan tidak lambat.
Kegunaan lainnya yang mungkin belum diulas adalah hosting blog dapat membantu melindungi website dari para peretas. Hosting blog khususnya yang berbayar juga akan membantu membuat website Anda lebih professional.
Kegunaan terakhir namun tidak kalah penting adalah hosting blog mampu meningkatkan SEO website Anda. Hal ini tentu merupakan imbas dari performa website yang baik, aman, dan stabil.
Demikian ulasan terkait apa itu hosting blog, kegunaan, tips memilih, hingga jenisnya. Dalam pemilihannya, pastikan pertimbangkan budget dan kebutuhan blog Anda, agar mendapatkan jenis dan fasilitas yang bisa bermanfaat secara maksimal.
Tertarik untuk memilih Hosting blog yang mana kira-kira? Apakah Anda juga sudah memahami apa itu hosting? Artikel ini dibuat memang untuk memberikan ulasan yang mudah dipahami.
Jika Anda sedang membutuhkan sebuah Hosting, silahkan order Hosting di Niagahoster.
Semoga bermanfaat.
Terima kasih.